Tanjungbalai,Sumut-Jajaran Polres Tanjung Balai bersama Bhayangkari Cabang Tanjung Balai menggelar kegiatan pembinaan jasmani dengan melaksanakan senam bersama pada Jumat pagi (7/11) pagi.
Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga kebugaran fisik dan mental seluruh personel serta mempererat tali silaturahmi.
Senam Pagi di Halaman Apel Kegiatan olahraga bersama yang dipusatkan di Halaman Apel Polres Tanjung Balai ini dimulai pukul 08.15 WIB.
Seluruh personel dari berbagai satuan, mulai dari Para Kabag, Kasat, Kapolsek jajaran, Perwira, Brigadir, ASN, hingga PHL tampak antusias mengikuti gerakan senam yang dipandu dengan semangat. Tak hanya anggota Polri, ibu-ibu Bhayangkari Cabang Tanjung Balai juga turut berpartisipasi aktif, menambah semarak suasana kebersamaan.
Kapolres Tanjungbalai AKBP Welman Feri, SIK, MIK melaluiKabag SDM Polres Tanjung Balai, Kompol HE. Sidauruk, S.H., M.H., mengatakan Tujuan utama kegiatan olahraga ini adalah untuk meningkatkan fisik dan mental Personel Polres Tanjung Balai.
"Dengan fisik dan mental yang sehat, kami berharap dapat menciptakan karakter personel yang lebih sehat lagi dalam melaksanakan tugas di tengah-tengah masyarakat," jelas Kabag SDM.
Olahraga rutin seperti senam bersama ini dianggap penting untuk menjaga kondisi prima aparat kepolisian. Dengan tubuh yang bugar, diharapkan personel dapat memberikan pelayanan yang optimal dan maksimal kepada masyarakat.

